Search
Close this search box.

Sustainability

Wujud Peduli Lingkungan, HIS Tanam 5.500 Bibit Pohon di Tahura Sultan Adam Kalsel

Banjar, Kalimantan Selatan, 22 Desember 2023 – PT Hasnur Internasional Shipping Tbk (HIS), perseroan penyedia jasa logistik dan transportasi laut terkemuka di Indonesia yang merupakan bagian dari Hasnur Group, senantiasa mengimplementasikan praktik bisnis berkelanjutan dengan menjalankan program tanggung jawab sosial perusahaan corporate social responsibility (CSR) untuk membantu mewujudkan tujuan pembangunan berkelanjutan (TPB) atau sustainable development goals (SDG’s)

Kali ini HIS melaksanakan program keberlanjutan terkait lingkungan dengan melakukan penanaman 5.500 bibit pohon di Taman Hutan Rakyat (Tahura) Sultan Adam, Kabupaten Banjar, Kalimantan Selatan, pada 22 Desember 2023. Kegiatan ini merupakan bagian dari program penanaman 10.000 bibit pohon yang dimulai pada pertengahan 2023 ini. Adapun bibit pohon yang ditanam terdiri dari bibit pohon Beringin, Mahoni, Trembesi, Meranti, Pete, Randu, serta beberapa pohon buah-buahan seperti Matoa, Durian, Cimpedak dan Jambu Mete.

“Penanaman 5.500 bibit pohon di area sekitar 5 hektar kawasan Taman Hutan Rakyat atau Tahura Sultan Adam ini merupakan wujud komitmen PT Hasnur Internasional Shipping Tbk dalam mengimplementasikan praktik bisnis berkelanjutan yang mengedepankan kepedulian terhadap lingkungan alam. Kegiatan penanaman bibit pohon ini juga merupakan bentuk dukungan HIS dalam revegetasi tanaman di Kawasan Tahura Sultan Adam,” ujar Rahmad Pudjotomo, HCGS & Business Development Director PT Hasnur Internasional Shipping Tbk.

Karyawan HIS melakukan penanaman 5.500 bibit pohon di Taman Hutan Rakyat Sultan Adam, Banjar, Kalimantan Selatan pada 22 Desember 2023

Lebih lanjut Rahmad Pudjotomo mengatakan bahwa program CSR di bidang lingkungan ini merupakan bentuk kontribusi HIS terhadap penciptaan udara yang lebih bersih, mengurangi dampak pemanasan global, menyerap polusi udara, dan berkontribusi positif terhadap isu dekarbonisasi. Hal ini juga bertujuan untuk membantu mewujudkan tujuan pembangunan berkelanjutan (TPB) nomor 13 yaitu penanganan perubahan iklim dan momor 15 yaitu keberlanjutan ekosistem daratan dengan mengedepankan prinsip akuntabilitas.

Sebagai perusahaan yang mengedepankan prinsip green company, HIS senantiasa berupaya memperhatikan dan memenuhi harapan bersama para pemangku kepentingan perusahaan, khususnya dalam hal lingkungan hidup.

***

Jakarta, 22 Desember 2023

Corporate Secretary

 

RENGGA TEMENGGUNG

————————————————————————————————————————–

Media contact:

Ahmad Denoan Rinaldi

Corporate Communication

corsec.his@hasnurgroup.com

 

Tentang PT Hasnur Internasional Shipping Tbk (HIS)

PT Hasnur Internasional Shipping Tbk (HIS) adalah perseroan penyedia layanan logistik dan transportasi komoditas melalui sungai dan laut untuk pasar domestik maupun kawasan Asia. PT Hasnur Internasional Shipping Tbk didirikan pada 14 Desember 2009 sebagai anak usaha HASNUR Group yang berdiri pada 1966. Hasnur Group saat ini bergerak dalam kegiatan bisnis logistik, kehutanan, energi, teknologi dan jasa, pendidikan, konsumer, dan investasi. HAIS terus mengembangkan jasa pelayanan transportasi dengan menambah armada kapal tunda (tugboat) dan tongkang (barge) untuk memenuhi tuntutan dan kebutuhan pasar transportasi bukan hanya batu bara tetapi komoditas lainnya, baik itu domestik maupun internasional yang terus berkembang. Saat ini Perseroan memiliki dan mengoperasikan armada yang terdiri dari 14 armada tugboat dan 15 unit barge dengan kapasitas angkut yang bervariasi, mulai 7,500 ton hingga 10,000 metrik ton serta 1 unit kapal pengangkut CPO (crude palm oil). Informasi selengkapnya tentang HAIS dapat dilihat di www.pthis.id

Share:

CLOSE

CLOSE

CLOSE