Search
Close this search box.

Bisnis Kami

Home / Bisnis Kami

PT Hasnur Internasional Shipping Tbk (HAIS) didirikan pada tanggal 14 Desember 2009 sebagai salah satu anak usaha HASNUR Group yang bergerak di bidang usaha pelayanan transportasi komoditas melalui sungai dan laut, baik itu untuk pasar domestik maupun kawasan Asia.

Pada awalnya, jasa pelayanan HAIS berfokus pada transportasi pelayaran sungai untuk menunjang transportasi komoditas industri kehutanan (Forestry) di wilayah Kalimantan Tengah dan Kalimantan Selatan.

Seiring berjalan waktu dan perkembangan induk usaha, HAIS mengembangkan sayap pelayanannya dengan melayani transportasi komoditas lainnya, seperti batu bara dan CPO. Pelayanan yang diberikan dilakukan secara efektif dan efisien, dimulai dari pelabuhan loading dan pelabuhan bongkar muat yang ada di dalam maupun luar negeri.

HAIS terus mengembangkan jasa pelayanan transportasi dengan menambah armada tug Boat dan barge untuk memenuhi tuntutan dan kebutuhan pasar transportasi, bukan hanya batu bara tetapi komoditas lainnya, baik itu domestik maupun internasional yang terus berkembang. Saat ini Perusahaan memiliki dan mengoperasikan armada yang terdiri dari 15 armada kapal tunda (tugboat) dan 16 tongkang (barge) dengan kapasitas angkut yang bervariasi, mulai 7.500 ton hingga 10.000 metrik ton serta 1 uint kapal pengangkut CPO (crude palm oil).

Perseroan telah memiliki 15 armada kapal tunda dan 16 tongkang dengan kapasitas angkut yang bervariasi mulai 7.500 hingga 10.000 metrik ton serta 1 unit kapal pengangkut CPO.

Perseroan mengelola dua anak perusahaan yaitu PT Hasnur Resources Terminal yang bergerak di bidang pengelolaan pelabuhan berlokasi di Kalimantan Tengah (Sungai Pendang) dan Kalimantan Selatan (Sungai Puting) dan PT Hasnur Mitra Sarana yang bergerak di bidang jasa bongkar muat.

Captive Market

Kontrak jangka panjang dengan perseroan afiliasi dan mendapat projek dan kontrak strategis dari afiliasi.

Expert Management

Manajemen Perseroan memiliki pengalaman industri yang relevan dalam mengembangkan perseroan.

Sustainable Strategy

Perseroan memiliki strategi jangka panjang untuk memastikan keberlanjutan usaha dengan fokus pada pengembangan, keberlanjutan dan ESG.

PT Hasnur Resources Terminal (HRT) merupakan anak usaha dari PT Hasnur Internasional Shipping Tbk (HAIS) yang didirikan pada pada 9 Mei 2011. HRT bergerak pada bidang usaha pengelolaan terminal dan fasilitas kepelabuhan. HRT memiliki izin Badan Usaha Pelabuhan yang mencakup sembilan bidang usaha, yaitu:

  1. Penyediaan dan/ atau pelayanan jasa dermaga untuk bertambat;
  2. Penyediaan dan/ atau pelayanan pengisian bahan bakar dan pelayanan air bersih;
  3. Penyediaan dan/ atau pelayanan fasilitas naik turun penumpang dan/ atau kendaraan;
  4. Penyediaan dan/ atau pelayanan jasa dermaga untuk pelaksanaan kegiatan bongkar muat barang dan peti kemas;
  5. Penyediaan dan/ atau pelayanan jasa gudang dan tempat penimbunan barang, alat bongkar muat, serta peralatan pelabuhan;
  6. Penyediaan dan/ atau pelayanan jasa terminal peti kemas, curah cair, curah kering, dan Ro-Ro;
  7. Penyediaan dan/ atau pelayanan jasa bongkar muat barang;
  8. Penyediaan dan/ atau pelayanan pusat distribusi dan konsolidasi barang;
  9. Penyediaan dan/ atau pelayanan jasa penundaan kapal.

 

Saat ini PT Hasnur Resources Terminal menjalankan bisnisnya di 2 lokasi, yaitu di Sungai Puting, Kabupaten Tapin, Kalimantan Selatan melalui pengoperasian 5 jetty dengan kapasitas terpasang 20 juta metrik ton (MT) per tahun dan Pendang, Kabupaten Barito Selatan, Kalimantan Tengah melalui pengoperasian 1 jetty dengan kapasitas terpasang 6 juta merik ton (MT) per tahun. 

Infrastruktur, kegiatan dan aktivitas lainnya yang berada di bawah kendali operasional perseroan:

  • Project Ext. Sungai Puting Kalsel.
  • Pembangunan stockpile batubara seluas 4,5 Ha (Cap 60,000 MT).
  • Pembangunan loading conveyor 2,000 TPH.
  • Jalan hauling yang dibangun tahun 1998 sepanjang 54 KM, dengan kapasitas pembebanan 80 MT.
  • Jembatan underpass yang terletak di jalan Provinsi KM 32, serta jalan hauling dan underpass jalan Nasional di KM 2.
  • Project Pelsus Pendang Kalteng pembangunan stockpile batubara seluas 4,3 Ha.
  • Mengoperasikan Pelabuhan Pendang.

 

Total pencapaian produksi perseroan di kedua lokasi (Pelabuhan Sungai Puting dan Pelabuhan Pendang) mencapai 92,5 Juta MT pada kurun waktu tahun 2012 – 2019.

PT Hasnur Mitra Sarana, yang berlokasi di kawasan pelabuhan Sungai Puting, Candi Laras Utara, Kabupaten Tapin, Provinsi Kalimantan Selatan, merupakan anak usaha dari PT Hasnur Internasional Shipping Tbk (HAIS) yang bergerak di bidang bongkar muat, didirikan pada tanggal 14 Desember 2009.

Sebagai perusahaan penunjang jasa operasional layanan HAIS, aktivitas perusahaan berfokus pada kegiatan yang antara lain meliputi:

  1. Kegiatan umum di stockpile batubara, termasuk penumpukan batubara dengan menggunakan alat berat
  2. Wheel loader Penyiraman area stockpile dengan menggunakan
  3. Water truck kegiatan loading batubara dari stockpile ke tongkang dengan menggunakan wheel loader melalui hopper-conveyor
  4. Jasa assist tongkang dengan menggunakan tug boat
  5. Jasa penyandaran tongkang ke pelabuhan

Sampai dengan tahun 2011, PT Hasnur Mitra Sarana telah melakukan assist dan penyandaran sebanyak 2.556 tongkang di Pelabuhan Sungai Puting, serta melakukan loading sebesar 19.9 Juta MT.

CLOSE

CLOSE

CLOSE